Jam Operasional Showroom : Senin - Sabtu 08.30 - 19:00 WIB, Minggu 08.30 - 17.00 WIB, Aftersales Service : Senin - Jumat 07.30 - 16:00 WIB, Sabtu 07:30 - 14:00 WIB, Minggu 07:30 - 14:00 WIB

HOME / NEWS

Masuki Paruh Kedua Musim F1 2024, Tim Red Bull Racing Honda Memimpin Klasemen Sementara Pembalap dan Konstruktor

  • News
  •  22 August 2024

Milton Keynes, Inggris Raya, 22 Agustus 2024 – Memasuki paruh kedua musim balap Formula 1 tahun 2024, tim Red Bull Racing Honda memimpin klasemen sementara di kategori pembalap dan juga konstruktor. Tim Red Bull Racing Honda memimpin klasemen konstruktor F1 2024 dengan raihan 408 poin. Sementara pada klasemen pembalap, Max Verstappen masih memimpin klasemen dengan raihan 277 poin.

Hingga saat ini Tim Red Bull Racing Honda berhasil mengumpulkan 7 kemenangan dari 14 balapan yang sudah berjalan di paruh pertama musim F1 2024. Paruh kedua musim balap F1 2024 ditandai dengan seri balap Grand Prix Belanda yang akan digelar di sirkuit Zandvoort pada hari Minggu, 25 Agustus 2024.

Seri balap Grand Prix Belanda akan menjadi agenda balap spesial untuk Max Verstappen dimana juara dunia F1 tiga kali asal Belanda tersebut akan berlomba secara langsung di hadapan para pendukungnya. Tim Red Bull Racing Honda juga sebelumnya telah berhasil memenangkan Grand Prix Belanda sebanyak tiga kali secara berturut-turut yaitu pada tahun 2021, 2022 dan 2023 yang dipersembahkan oleh Max Verstappen.


Seri balap selanjutnya akan berlangsung di Italia kemudian berlanjut ke Benua Asia yaitu di Azerbaijan, Singapura, Qatar, kemudian di Benua Amerika yaitu di Amerika Serikat, Meksiko dan Brasil. Sementara Grand Prix Abu Dhabi dijadwalkan menjadi seri penutup musim balap F1 tahun 2024 bertempat di sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada tanggal 8 Desember 2024 mendatang.

Pada tahun 2024 ini, Honda juga merayakan 60 tahun partisipasinya di ajang balap F1. Hingga saat ini, Honda masih menjadi mitra teknis dengan mensuplai unit daya (power unit) Honda RBPT untuk tim Oracle Red Bull Racing dan juga tim VCARB (Visa Cash App Racing Bulls). Kemitraan teknis tersebut masih akan berjalan hingga akhir tahun 2025 mendatang.

Christian Horner, Team Principal Red Bull Racing mengatakan, “Kami senang bisa mempertahankan momentum serta keunggulan kami pada paruh musim pertama lalu. Kami akan berupaya untuk mempertahankan apa yang sudah kami capai dengan sebaik mungkin pada setiap balapan pada paruh musim kedua yang akan dimulai pada seri Grand Prix Belanda akhir pekan ini.”